Semifinal Banjarjo Fc vs Margosuko Fc Membawa Korban

Semifinal antara Banjarjo Fc dan Margosuko Fc menjadi sorotan, selain beberapa kali keputusan wasit yang berat sebelah ada beberapa hal yang menjadi perhatian khusus.

1. Penonton yang hampir memenuhi isi stadion.

Antusias penonton Bulunesia untuk menyaksikan pertandingan tersebut luar biasa, mereka berbondong-bondong untuk menyaksikan aksi dari skuad Banjarjo Fc. Bukan hanya dari kaum laki-laki saja, melainkan dari kaum wanita juga tak mau kalah.

2. Cideranya kiper utama Banjarjo Fc.

Sepuluh menit sebelum turun minum kiper utama Banjarjo Fc Martin harus di tandu keluar lapangan karena cidera akibat salah tumpuan ketika melakukan pendaratan waktu duel bola atas dengan striker Margosuko Fc.

3. Jatuhnya dua suporter Banjarjo Fc dari atas tribun

Semifinal Banjarjo Fc melawan Margosuko Fc menjadi perbincangan hangat di masyarakat, pasalnya di tengah pertandingan terjadi insiden dua suporter Banjarjo Fc terjatuh dari atas tribun timur, kedua Suporter itu berasal dari Desa Bulumeduro atas nama Faris dan Sahrul. Kedua korban langsung dilarikan ke RSUD Koesma tuban. Terjadi luka di kepala dan kaki namun kedua korban saat ini sudah sadar dan bisa di ajak komunikasi, penyebab kejadian tersebut belum di ketahui karena berdesak-desakan atau karena kelalaian, mengingat salah-satu korban dalam kondisi mabuk.

4. Kerusuhan sesama Suporter Banjarjo Fc

Kerusuhan suporter dalam sepakbola memang kerap terjadi namun kali ini yang terjadi dalam laga semifinal antara Banjarjo Fc dan Margosuko Fc adalah kerusuhan sesama suporter Banjarjo Fc bukan antara suporter Banjarjo Fc dan Suporter Margosuko Fc, disinyalir kerusuhan ini terjadi karena adanya dendam lama antar dua kelompok mengingat Suporter Banjarjo Fc terdiri dari warga Bulunesia dimana meliputi Desa Sukolilo, Bulujowo, Banjarjo, Bulumeduro dan Boncong. Akibat kejadian ini pihak managemen tim menanti keputusan PSSI akankah tim sepak bola Banjarjo Fc kembali di skorsing atau tidak. (Admin/18/06/23)

0 comments

Leave a Reply