Mbah Bisri, Aktor Penggerak Muhammadiyah Bancar

SEPUTAR MBULU – Sebuah papan kayu bergambar matahari bersinar itu tampak kusam terselimuti debu. Dipasang menggantung bersebelahan dengan papan iklan di sebuah rumah toko bangunan di Jalan Raya Bulu itu, tulisan yang menyertai gambar masih tampak jelas. Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kecamatan Bancar, begitulah bunyi tulisan tersebut.

Papan itu setidaknya sudah eksis selama satu dekade di rumah toko milik Ketua PCM Bancar periode 2005-2015, H. Ahmad Darsuki. Namun begitu, tak lama lagi papan itu akan berpindah ke tempat lain, menyusul ormas yang didirikan Kiai Ahmad Dahlan itu besok, 1 Mei 2016, bakal menyelanggarakan musyawarah cabang.

Sejak resmi berdiri pada 7 April 1968, PCM Bancar telah dinakhodai tujuh "jeragan". Mereka adalah KH. Ahmad Bisri (1968-1970 ), KH. Abdul Manaf (1970-1975), Fatchul Choir (1975-1986), H. Makmur (1986-1995), H. Musa Ch. BA (1995-2000 ), H. Makmur (2000-2005), dan H. Ahmad Darsuki (2005-sekarang).

Meski secara resmi baru berdiri pada 1968, Muhammadiyah di Bancar, khususnya Bulu sebagai pusat penyebaran serta pusat pemerintahan kecamatan saat itu, sudah ada sejak 18 tahun sebelumnya. “Semua berawal dari tokoh sentral bernama KH. Ahmad Bisri,” kata Nur Hasyim, mantan Kepala Sekolah SD Muhammadiyah 1 Bancar, dalam sebuah makalah.

Dari KH. Ahmad Bisri atau biasa dipinggal Mbah Bisri, Muhammdiyah tersebar di seluruh desa di Kecamatan Bancar. Hasyim menyebut KH. Ahmad Bisri sebagai aktor penggerak mengingat KH. Ahmad Bisri tokoh penting Muhammadiyah sekaligus Ketua Partai Masyumi Kecamatan Bancar.

Menurut Hasyim, Muhammdiyah di bancar sempat mengalami degradasi generasi yang diakibatkan banyak tokoh-tokohnya yang masuk Masyumi. Namun setelah Partai Masyumi dibubarkan pemerintah pada 1960, Muhammadiyah di Bulu bangkit kembali. Mereka yang sebelumnya aktif di Masyumi kembali ke Muhammadiyah. (wak)

*) tulisan singkat dengan sumber terbatas ini dibuat saat perjalanan meliput Harlah NU ke-93 di Pasuruan yang akan digelar malam ini

0 comments

Leave a Reply