CTB Tak Berurusan dengan Paham Keagamaan

SEPUTAR MBULU - Koordinator Coretan Tiang Bulu (CTB), Erfan Djawawi, menegaskan bahwa CTB tak berurusan dengan paham keagamaan ormas atau organisasi tertentu yang dianut oleh anggotanya.

"Memang ada faksi-faksi di antara yang gabung jadi anggota. Tapi urusan pemahaman pergerakan keagamaan itu bukan urusan CTB," kata dia merespons perdebatan yang belakangan ini ramai di grup, Rabu, 22 Oktober 2014.

Erfan mengatakan CTB dibentuk bukan menambah apalagi menyulut polemik antaranggota melainkan sebagai wadah silaturahmi masyarakat pesisir Bulu kompleks yang salama ini terkotak-kotak.

"CTB itu wadah silaturahmi yang memberi solusi sosial, budaya, juga pemahaman politik yang baik, dan alternatif ekonomi kalau bisa. Dan semua itu harus berdasarkan keilmuan bukan serampangan," tegasnya.

Ia menyadari bahwa perbedaan pendapat adalah suatu hal yang wajar bahkan jamak terjadi dalam sebuah komunitas masyarakat yang heterogen. Karena itu, "CTB harus tetap hidup beserta dinamikanya," ujarnya. (wak)

0 comments

Leave a Reply