Menurut rencana, pendakian akan dilaksanakan pada 15-18 Mei 2014 dan diikuti sebanyak 13 pendaki. "Berangkat Kamis. Ada 13 anak dari Bulu, 3 di antaranya sudah menunggu di Jogja," ujar Koordinator PAUS, Nur Hisyam, Selasa, 13 Mei 2014.
Hisyam menyatakan tujuan utama pendakian selain menancapkan almamater Bulu di puncak gunung, pendakian juga ditujukan untuk mendekatkan diri terhadap keagungan Tuhan.
"Karena sebagian besar pendaki terbilang anak baru, misi pendakian kali ini juga ditujukan untuk mendekatkan diri terhadap keagungan Tuhan. Di mana nanti di puncak kita bisa melihat kondisi Merapi yang sedang erupsi," ucapnya.
Di pengujung 2013, PAUS dan ANPAL berhasil menaklukkan gunung tertinggi di Pulau Jawa, Gunung Semeru. Karena itu pada pendakian kali ini mereka mencoba tantangan lain, yaitu menaklukkan gunung dengan pesona terindah se-Jawa, Gunung Merbabu. (wak)
August 31, 2015 at 3:26 PM
assalamualaikum..
sya rachmat irfansyah, sya dri cikarng jawabarat.
saya niat mau masuk anak anak pecinta alam tpi sya masih pelajar SMA.
apa itu bisa di terima..
makasih
#Salam RIMBA :)